Batu59 – Semakin semaraknya berbagai jenis batu permata dari setiap kalangan, mulai dari kalangan yang sederhana hingga kalangan yang berkantong tebal, dari orang biasa hingga pejabat kaya, dari karyawan hingga pimpiunan perusahaan, dan lain sebagainya, artikel kali ini akan membahas tentang seluk beluk Batu Bacan.
Kisah
Awal Batu Bacan
Di
awal kepopulerannya, ketika mulai populer di luar negeri pada tahun 1994 dan di
dalam negeri sekitar tahun 2005-an, harga batu bacan sebenarnya sama dengan
batu-batu berkelas dari daerah lain di Indonesia, seperti misalnya jika
dibandingkan dengan batu kalimaya, sulaiman, giok Aceh, batu bungur
Tanjungbintang, Lampung dan batu Sungai Dareh, Sumatera Barat. Dan seiring
perkembangan informasi semakin banyaknya penghobi batu permata dan berbagai
kisah-kisah yang beredar yang semakin ramainya di urusan perbatuan ini, batu
bacan semakin populer dan harganyapun semakin berangsur naik.
Khasiat dan Mitos Perihal
Khasiat dan Keutamaan Batu Bacan
Diantara beberapa
mitos beberapa jenis batu permata yang memiliki banyak khasiat dan kegunaannya masing-masing,
diantara
khasiat-khasiat tersebut ada yang bisa menjadikan sebab mudahnya mendapatkan
pekerjaan, kharisma, mudah mencari rizki, ada juga yang bisa menjadi sebab
mudah mendapatkan jodoh bagi yang sedang mencari pasangan, ada yang menjadi
sebab terkesan seorang yang memiliki wibawa berkat memakai batu tersebut, dan
masih banyak khasit-khasiat lainnya yang terkandung dalam masing masing batu
permata tersebut bagi pemekai dan pemiliknya. Sedangkan untuk batu Bacan ini
khasiat yang spesifiknya menurut mitos dari berbagai sumber yang ada adalah bahwa
batu Bacan diyakini bisa lebih mengeratkan hubungan suami-istri dan menjadikan
hubungan suami –istri semakin harmonis, damai dan sebagaimana yang sering kita
dengar dengan sebutan menjado keluarga yang sakinah, mawaddah dan rohmah. Dalam
kaitan ini bagi si pemakainya akan merasakan ketenangan, ketentraman, adem,
teduh, dan berwibawa.
Kisah
Orang-orang yang Pernah Memakai Batu Bacan
Menurut
kisah, pada sekitar tahun 1960-an ketika Presiden Soekarno berkunjung ke suatu
daerah di Maluku beliau dihadiahi oleh pejabat setempat berupa cincin batu Bacan dan beliau pun sangat senang dengan pemberian hadiah
tersebut.
Selain itu ada kisah
lain yang mengkibatkan melejitnya harga batu bacan adalah ketika Presiden Susilo
Bambang Yudhoyono memberikan hadiah untuk Presiden Amerika Serikat Barack Obama
sebuah cincin batu bacan beberapa tahun lalu sehingga akibat dari kisah-kisah
tersebut menjadi sebab harga Batu Bacan semakin meroket baik di pasaran dalam
negeri maupun luar negeri.
mohon maaf gambar diatas sekedar sample saja, belum tahu apa yang beliau (SBY) pakai sebagaimana yang tampak pada gambar karena tidak terlalu jelas, yang pasti beliau termasuk salah satu tokoh yang meakai batu cincin.
Harga Batu Bacan
Jika di awal-awal
sejak mulai terkenalnya batu paling harga hanya ratusan ribu rupiah, namun
untuk saat ini karena semakin banyak penggemarnya dan semakin banyak pula para
tokoh dalam maupun luar begeri sebagaimana kisah diaats maka menyebabkan harga
Batu Bacan sangatlah semakin mahal dan untuk jenis tertentu harga Batu bacan
bisa mencapai puluhan juta bahkan hingga ratusan juta rupiah. Maka dari itu,
beruntunglah bagi anda yang bisa memiliki batu bacan karena harganya saat ini
sangatlah mahal tentunya dengan kadar karat yang sesuai.